Friday, 18-04-2025
  • Website SMK Negeri 7 Balikpapan, dihadirkan sebagai penyampai informasi untuk masyarakat luas

SMK Negeri 7 Balikpapan Tandatangani MoU dengan Poltek Balikpapan untuk pengembangan pendidikan vokasi

Diterbitkan : - Kategori : Berita Terbaru

Balikpapan, Jum’at 31 Januari 2025 – SMK Negeri 7 Balikpapan menjalin kerjasama dengan Politeknik Balikpapan melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) yang berlangsung di kampus Poltek Balikpapan. Kerja sama ini bertujuan untuk memperkuat kualitas pendidikan vokasi, khususnya dalam pengembangan keterampilan dan kompetensi siswa di bidang industri.

Penandatanganan MoU ini dilakukan oleh Kepala SMK Negeri 7 Balikpapan, Aries Sutriyanto dan Direktur Poltek Balikpapan Dr. Emil Azmanajaya, S.T., M.T. Dalam acara tersebut, kedua belah pihak sepakat untuk saling mendukung dalam berbagai aspek pendidikan, termasuk program magang, penelitian terapan, serta peningkatan kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan dunia industri.

Kepala SMK Negeri 7 Balikpapan, Aries Sutriyanto menyampaikan bahwa kerjasama ini diharapkan dapat membuka lebih banyak kesempatan bagi para siswa untuk terjun langsung ke dunia industri melalui program magang dan kegiatan pembelajaran berbasis praktik. “Kami percaya, melalui MoU ini, para siswa akan mendapatkan pengalaman berharga yang dapat meningkatkan daya saing di dunia industri,” ujarnya.

Sementara itu, Direktur Poltek Balikpapan, Dr. Emil Azmanajaya, S.T., M.T. mengungkapkan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah positif untuk menghubungkan dunia pendidikan dengan dunia industri, sehingga lulusan SMK dapat lebih siap menghadapi tantangan di dunia kerja. “Kami berharap, kerjasama ini bisa menjadi jembatan bagi siswa SMK Negeri 7 untuk mempelajari keterampilan yang relevan dengan kebutuhan industri saat ini,” katanya.

Dengan adanya MoU ini, SMK Negeri 7 Balikpapan dan Poltek Balikpapan berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam peningkatan kualitas pendidikan vokasi di Kota Balikpapan.

0 Komentar

Beri Komentar

Balasan